Dr.Ir.Moch Rakhmansyah Mengembalikan Formulir Calon Walikota Tangerang Ke DPC-PDI-P

Dr.Ir.Moch Rakhmansyah Mengembalikan Formulir Calon Walikota Tangerang Ke DPC-PDI-P.
Dr.Ir.Moch Rakhmansyah Mengembalikan Formulir Calon Walikota Tangerang Ke DPC-PDI-P.
banner 468x60

WANBANTEN.ID, KOTA TANGERANG – Dengan serius mantan pegawai Pemkot Tangerang yang pernah menjabat sebagai Asda III, Kepala Disnaker, Kepala DP3AP2KB, pernah dipercaya sebagai Plt Sekretaris Daerah (Sekda), Pejabat Walikota Tangerang dan terakhir menjabat Asda I, sekarang sebagai Dosen tetap di perguruan Tinggi Raharja, dimana setelah mengambil Formulir dengan cepat nya datang kembali untuk mengembalikan Formulir Bakal Calon Walikota Tangerang 2024-2029 ke Sekretaris DPC PDI Perjuangan yang berlokasi di Komplek Komplek Ruko Mahkota Mas, Cikokol, Kota Tangerang, Banten.

Dr. Ir Rakhmansyah, M.Si datang bersama tim dan relawan, dimana kedatangan Rakhmansyah di sambut baik oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang Gatot Wibowo beserta tim pendaftaran Calon Walikota dan Wakil Walikota Pilkada 2024 -2029.

Bacaan Lainnya
banner 300250

Sebagai Kader ormas KOSGORO dan Pembina Olahraga Cabang Catur Rakhmasyah sangat bersyukur beberapa tokoh pemuda, ulama dan para sahabat mendorong dirinya untuk maju di pilkada Kota Tangerang sebagai Calon Walikota Tangerang periode 2024-2029.

“Alhamdulillah saya sudah mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang dan sekarang sudah mengembalikan Formulir ke PDI Perjuangan,” tutur Rakhmansyah setelah mengembalikan formulir pendaftaran, Sabtu (4/5/2024).

Lanjut Rakhmansyah, dengan dukungan para pemuda, kaum ulama para tokoh begitu juga para sahabat maupun para pegawai Pemda Kota Tangerang yang sudah purna maupun masih aktif, diri serius maju di arena Pilkada untuk kemajuan Kota Tangerang menuju Indonesia Emas 2045, katanya.

Berdasarkan pandangan para sahabat sejak dari muda bahwa saudara Rakhmansyah yang kaya pengalaman dan pekerja keras memungkinkan Kota Tangerang mengalami perubahan signifikan baik dari tata kelola pemerintahan, keuangan dan menjemput dana pusat yang diperuntukkan untuk Kota Tangerang nantinya maupun pembangunan. (Marsudin)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *